Pupuk menjadi kebutuhan utama dalam usaha tani. Untuk bisa mendapatkan hasil produksi pertanian yang optimal maka diperlukan pupuk dalam jumlah yang cukup.
Manfaat pupuk bagi tanaman adalah untuk menyediakan nutrisi atau makanan yang nantinya dibutuhkan tanaman untuk tumbuh dan berkembang.
Baca Juga : Pupuk ZA
Contents
Proses Penggunaan Pupuk Oleh Tanaman
Nutrisi yang didapatkan tanaman melalui pupuk diserap oleh akar tanaman dalam bentuk ion. Itu sebabnya, pupuk juga berfungsi memecah mineral menjadi unsur hara yang dapat diserap oleh tanaman.
Ketersediaan pupuk di dalam tanah bukan hanya dihitung dari berapa banyak mineral yang ada di dalam tanah. Tetapi justru dihitung dari berapa banyak ion yang yang ada dan dapat digunakan oleh tanaman.
Mengetahui hal ini, maka dibutuhkan juga pengetahuan tentang pupuk dan pemupukan yang lebih mendalam.
Pengetahuan ini akan penting jika digunakan untuk memutuskan, apakah suatu tanaman membutuhkan pupuk tambahan atau tidak?
Pupuk apa yang butuh di tambahkan?
Serta berapa jumlah yang perlu ditambahkan?
Penjelasan mendalam tersebut nanti akan diurai dalam artikel yang berbeda yang menjelaskan tentang cara kerja pupuk dan tanaman.
Harga Pupuk
Setelah kita mengetahui jenis pupuk yang sesuai untuk tanaman kita, berapa jumlah kebutuhannya, maka kita akan membutuhkan informasi tentang berapa harga pupuk yang kita butuhkan tersebut.

Untuk itu maka kami sajikan daftar harga pupuk di tabel di bawah ini.
Untuk itu, informasi tentang berapa harga pupuk akan sangat membantu dalam proses merencanakan usaha budidaya tanaman dan agribisnis pertanian.
Daftar Harga Pupuk
Untuk lebih jelasnya, berikut ini daftar lengkap harga pupuk terbaru yang bisa dijadikan sumber referensi.
No. | Nama | Harga (rupiah) | Keterangan |
A. | Harga pupuk organik cair | ||
1. | Merek Nasa | 99.000 | Ukuran 500cc |
2. | Merek Kuning Telur | 75.000 | Ukuran 1 L terbuat dari kuning telur bebek. Kegunaan untuk tanaman buah dalam pot |
3. | Pupuk GDM | 75.000 | Ukuran 1 L. Kegunaannya untuk tanaman pangan dan sayur |
4. | SOT HCS | 125.000 | Berat 1,2 kg. Kegunaannya untuk sayur dan buah |
B. | Harga pupuk kandang | ||
1. | Pupuk Kandang Kambing Murni | 45.000 | Isi 15 kg |
2. | Green Organo | 15.000 | Berat 3,5 kg. Terbuat dari kotoran kambing |
3. | Pupuk Kandang Organik Sapi | 65.000 | Berat 3,5 kg |
4. | Pupuk kandang dari kotoran kelinci | 10.000 | Berat 1 kg. Untuk sayuran dan buah-buahan |
5. | Jirifarm | 7.500 | Berat 1 kg. Terbuat dari kotoran kambing |
C. | Harga pupuk hayati | ||
1. | Bioto Grow Gold | 125.000 | Berat 1 liter. Bisa dicampur dengan pestisida kimia |
2. | PGPR (Plant Growth Probioting Rhizobium) | 175.000 | Berat 1 kg. Bisa juga berfungsi sebagai pestisida hayati |
3. | Petro Bio – Bio Fertilizer | 120.000 | Berat 1 kg |
4. | Erekto Biozon | 50.000 | Berat 1 L. Cocok untuk tanaman hias dan tanaman buah. Pupuk ini memudahkan tanaman untuk mendapatkan energi yang dibutuhkannya |
D. | Harga Pupuk Bersubsidi | ||
1. | Urea | 1.800 | Harga per kg, untuk pembelian minimal 50 kg |
2. | SP-36 | 2.000 | Harga per kg untuk pembelian minimal 50 kg |
3. | NPK | 2.300 | Harga per kg untuk pembelian minimal 50 kg |
E. | Harga Pupuk Non Subsidi | ||
1. | Urea | 15.000 | Per kilogram. Sudah dalam kemasan per kg |
2. | SP-36 | 6.000 | Per kilogram, sudah dalam kemasan per kg |
3. | NPK | 25.000 | Per kilogram dalam kemasan per kg |
4. | Ponska | 20.000 | Harga dalam kemasan 1 kilogram |
Harga pupuk tanaman tersebut adalah harga yang diperoleh dari berbagai sumber. Apabila ingin mendapatkan dari kami bisa menghubungi kami di WA 0813.9020.3005.
Tentang Pupuk Hayati
Pupuk hayati merupakan pupuk yang terdiri dari mikroorganisme baik yang bisa membantu proses penguraian bahan organik tanah, memecah unsur-unsur hara menjadi ion yang mudah diserap tanaman, dan bisa meningkatkan kandungan hara di dalam tanah.
Dengan kata lain, pupuk hayati sebenarnya adalah bakteri baik yang memang dibutuhkan tanaman untuk ada di dalam tanah. Untuk itu, pupuk jenis ini sering juga disebut sebagai pupuk mikrobiologis atau biofertilizer.
Bukan hanya itu saja, beberapa pupuk hayati juga memiliki kemampuan untuk membunuh organisme yang mengganggu tanaman sehingga dia memiliki fungsi sebagai pestisida hayati.